All About Arak

PENJELASAN : Buku “ALL ABOUT ARAK” membahas tentang minuman tradisional Bali, yaitu Arak, yang tidak hanya sekadar minuman beralkohol tetapi juga mengandung nilai budaya dan simbol identitas Bali. Arak Bali dibuat dari bahan lokal seperti nira atau beras dan memiliki berbagai variasi rasa melalui proses fermentasi dan distilasi yang diwariskan turun-temurun. Selain menjadi minuman, Arak juga berperan dalam upacara adat dan ritual keagamaan di Bali. Dalam berbagai studi di buku ini, Arak juga dikembangkan menjadi minuman inovatif, seperti Arak infused dengan rosemary, buah naga, dan kulit lemon. Penelitian menunjukkan tingkat kesukaan konsumen terhadap Arak infused dan koktail berbahan dasar Arak Bali, dengan analisis indikator aroma, rasa, dan keseimbangan rasa. Buku ini juga mengulas penggunaan media sosial, terutama Instagram, sebagai sarana promosi produk Arak Bali untuk memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan minat konsumen.

Editor: Dosen Programstudi Tatahidang

Penulis: Setyowati Ayu Widuri, Ni Luh Suastuti, I Nyoman Arcana, I Wayan Muliana, Ni Kadek Eni Juniari, I Ketut Rusdiarnata, Ni Wayan Pastini, I Nyoman Suastika, I Kadek Dwicky Permana putra, Kadek Oka Purnayasa, Sang Putu Agus Gunawan.

Scroll to Top
Open chat
1
Perlu Bantuan? Admin P3M disini
Scan the code
Pusat Penelitian & Pengabdian Masyarakat
Hallo 👋
apakah anda perlu bantuan?